Sekuel Terakhir, Harry Potter and The Deathly Hallows

Thursday 7 July 2011


Apa kalian sudah baca novel Harry Potter terakhir yang berjudul Harry Potter and Deathly Hallows? Sudah nonton filmnya? Ya, tapi sebaiknya kalian harus mencoba membaca novelnya. Novel ketujuh ‘harry Potter and Deathly Hallows’ merupakan novel terakhir dari sekuel Harry Potter ini. Seperti yang diketahui, karena ini merupakan novel terakhir maka di novel ini bercerita tentang benda-benda sihir yang sangat magic yang disebut Deathly Hallows atau Relikui Kematian. Benda-benda yang dimaksud adalah tongkat sihir elder, batu kebangkitan dan jubah gaib. J.K Rowling di novel terakhirnya ini benar-benar mendiskripsikan secara detail tentang bagaimana perjalanan Harry, Hermione dan Ron dalam memburu horcrux-horcrux, bagaimana kagetnya Harry saat mengetahui kehidupan pribadi Kepala Sekolah, Professor Dumbledore, dan masih banyak lagi. Didiskripsikan dengan sangat detail dan luar biasa.
Di novel ini juga, akhirnya kita dapat mengetahui siapa sebenarnya Professor Severus Snape itu, bagi yang tidak suka dengan Professor Snape dari awal cerita Harry Potter ini pasti cukup kaget setelah membaca novel ketujuh ini. Professor Snape-lah yang selama ini membantu Harry Potter, menjadi mata-mata Professor Dumbledore dan beliau juga mencintai Lily Potter, Ibunda Harry hampir sepanjang hidupnya. Terbukti dari patronus Snape rusa betina perak, persis seperti patronusnya Lily. Dia menjadi mata-mata Dumbledore dan membantu Harry, saking cintanya pada Lily karena Harry mewarisi mata indah Lily.
Saat membaca novel ini juga, kita akan turut benar-benar merasakan apa yang dirasakan oleh Harry setelah ada banyaknya cerita tentang Professor Dumbledore. Kita turut merasakan emosi yang dirasakan Harry, perasaan bingung, antara percaya dan tidak percaya tentang Professor Dumbledore dan masih banyak lagi.
Di novel ini juga sangat bisa dibayangkan bagaimana dukungan penyihir-penyihir anti Voldemort mendukung Harry Potter. Dukungan dan bantuan yang tak disangka-sangka pun berdatangan, salahsatunya adalah bantuan si peri rumah, Dobby yang muncul di ruang bawah tanah Malfoy Manor yang ternyata dikirim oleh Aberforth, adik kandung Dumbledore.  Sangat-sangat menakjubkan. Di novel ini juga diketahui bagaimana horcrux-horcrux milik Lord Voldemort ditemukan dan dapat dihancurkan oleh Harry dan dua sahabatnya ini. Seperti yang diketahui, horcrux pertama yang berhasil dihancurkan oleh Harry adalah buku harian Tom Riddle (Harry Potter and The Chamber of Secret), cincin Marvolo Gaunt yang dihancurkan oleh Professor Dumbledore, liontin yang dihancurkan oleh Ron Weasley, Piala Hufflepuff yang dihancurkan oleh Hermione, diadem Ravenclaw yang hancur karena Fiendfyre-api kutukan, ular Nagini yang dibunuh oleh Neville Longbottom dan horcrux terakhir adalah si Harry itu sendiri. Ron yang berusaha membuka jalan ke kamar rahasia dengan menggunakan bahasa Parseltongue untuk bisa mengambil taring basilisk demi menghancurkan Horcrux.
Diketahui juga bahwa pada akhirnya Harry Potterlah yang menjadi pemilik sah dari ketika benda relikui kematian itu. Di novel yang berjumlah 999 halaman ini, didiskripsikan secara detail pula tentang bagaimana akhirnya Harry Potter menyerahkan dirinya pada kematian di tangan Lord Voldemort dan tindakan itu secara tidak langsung menjadi senjata dalam membunuh Lord Voldemort. Harry menjadi horcrux terakhir yang tak sengaja dibuat oleh Voldemort. Karena Harry menyerah untuk memeluk kematian di tangan Voldemort, secara tidak langsung dia telah menghancurkan horcrux dalam dirinya sendiri. Di novel ini juga kita mengerti bagaimana Dumbledore meninggal, alasan Snape dibunuh oleh Voldemort dan kemenangan Harry Potter hanya karena Narcissa, Ibu Draco Malfoy yang ingin bertemu anaknya di kastil, maka itu ia pun berbohong kepada Voldemort bahwa Harry telah mati, dan mereka kembali ke kastil untuk merayakan kemenangan Voldemort yang ternyata berubah menjadi kemenangan untuk Harry Potter.s Dan yang paling seru lagi adalah peristiwa pertempuran di Hogwarts. Sangat luar biasa, akhirnya Voldemort mati, abdinya yang paling setia Bellatrix Lastrange mati ditangan Ibunda Ron dan kekalahan di pihak Voldemort. Dan endingnya, dunia sihir akhirnya aman. Ron menikah dengan Hermione dan memiliki dua anak, Harry Potter menikah dengan Ginny Weasley dan memiliki tiga anak.
Bagi kalian yang sudah nonton filmnya, tidak ada salahnya bila kalian membaca novelnya juga, karena pastinya sedikit berbeda rasanya bila kalian membaca novel dan menonton. Sensasinya beda. Dan bagi kalian yang sudah baca novelnya, tidak bosan kan kalau dibaca lagi? Akhirnya, berakhir sudah cerita Harry Potter ini. Cerita Harry Potter ini benar-benar seperti hidup dan nyata untuk kita yang menyukainya.

Sumber gambar: nodix.blogspot.com

0 comments:

Post a Comment